Anda sedang hamil? Hati-hati menjaga kehamilannya, ya Bu.
Pasalnya, ibu hamil sangat berisiko menderita beberapa penyakit komplikasi,
salah satunya adalah diabetes gestational. Meski Anda tidak menderita diabetes
sebelumnya, namun tidak menutup kemungkinan Anda menderita diabetes selama
kehamilan. Diabetes gestational merupakan diabetes mellitus yang hanya terjadi
selama kehamilan dan akan pulih dengan sendirinya setelah melahirkan.
Diabetes gestational menyebabkan gula darah dalam tubuh ibu
hamil tinggi dan bisa mempengaruhi kehamilan serta kesehatan sang bayi. Karena
itu, ibu yang sedang hamil dan dinyatakan mempunyai diabetes gestational harus
selalu dikontrol jumlah gula darahnya.
Salah satu cara untuk mengendalikan gula darah pada wanita
hamil adalah dengan cara mengonsumsi makanan yang sehat, berolahraga, dan minum
obat (jika diperlukan dan atas resep dokter).
Nah, berikut beberapa cara lain
untuk dapat mencegah diabetes gestational:
- Mengonsumsi makan makanan yang sehat
Pilihan makanan yang sehat menjadi salah satu pencegahan diabetes gestational. Contohnya saja, konsumsi makanan yang rendah lemak dan rendah kalori. Anda bisa memperbanyak untuk mengonsumsi buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian. Selain itu, Anda pun dianjurkan untuk mengonsumsi camilan yang bernutrisi dan memiliki nilai gizi yang cukup untuk ibu hamil, serta perhatikan juga porsi saat Anda makan.
- Tetap aktif
Olahraga atau latihan fisik untuk ibu hamil (senam hamil)selama berlangsungnya kehamilan dapat membantu melindungi Anda dari diabetes gestational. Anda bisa memulai lahraga selama 30 menit setiap harinya dan dapat meningkat sedikit demi sedikit menjadi 1 jam. Namun, jika tidak kuat atau merasa lelah, tidak perlu dipaksakan, 30 menit pun sudah cukup. Olahraga ringan bagi ibu hamil yang bisa Anda lakukan adalah jalan kaki, naik sepeda, ataupun berenang.Nah, jika Anda berangkat ke kantor dengan menggunakan angkutan umum, kegiatan berjalan akan lebih efektif saat turun kendaraan ke kantor Anda. Namun, jika Anda menggunakan kendaraan pribadi, tempatkan kendaraan Anda lebih jauh dari pintu masuk atau lobi supaya Anda lebih banyak berjalan kaki.
- Menurunkan berat badan sebelum hamil
Umumnya dokter akan melarang ibu hamil melakukan diet atau menurunkan berat badan. Oleh karena itu, untuk menghindari diabetes gestational ada baiknya untuk menurunkan berat badan sebelum Anda hamil, hal ini pun jika berat badan Anda termasuk dalam kategori obesitas. Selain itu, dengan berat badan yang ideal akan membuat kehamilan Anda sehat.
- Fokus pada perubahan permanen kebiasaan makan Anda
Selama kehamilan, nafsu makan dan keinginan mengonsumsi sesuatu pasti akan muncul. Biasanya nafsu makan pada wanita memang meningkat lebih dari sebelumnya. Akibatnya, Anda bisa mengonsumsi sesuatu secara berlebihan tanpa rasa bersalah. Nah, fungsi dari menurunkan berat badan tadi dan menjaga makanan saat hamil adalah untuk jangka panjang. Maksudnya, jika Anda dapat menurunkan berat badan sebelum hamil manfaat jangka panjang yang akan Anda terima adalah jantung yang sehat serta memiliki lebih banyak energi.
Namun, Anda tidak perlu khawatir karena diabetes gestational
akan hilang setelah melahirkan. Akan tetapi, Anda pun perlu menjaga asupan
makanan untuk menghindari dan melakukan pencegahan terhadap diabetes
gestational.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar